Valencia Indonesia

Selamat datang di fanweb Valencia Indonesia!
(Silahkan ketik Ctrl+D terlebih dahulu untuk bookmark halaman ini)
Website ini dibuat untuk para
Valencianista di Indonesia, berisikan berita-berita terbaru seputar klub Valencia CF serta sebagai ajang diskusi dan kumpul bersama bagi Valencianista di Indonesia.
Amunt Valencia!

Follow

Like Button

Selasa, 29 November 2011

Permalukan Rayo Vallecano, Valencia Tempel Barcelona

Valencia berhasil mempermalukan Rayo Vallecano dengan membawa pulang kemenangan 2-1 saat bertandang ke Estadio del Rayo Vallecano, Minggu (27/11) dinihari WIB. 

Dua gol kemenangan El Che disumbangkan oleh Jonas dan Alberto 'Tino' Costa. Sedangkan satu-satunya gol balasan tuan rumah dicetak oleh Tamudo di enam menit terakhir. 


Tambahan tiga angka ini membuat Valencia semakin menempel ketat Barcelona yang berada di urutan kedua papan klasemen sementara La Liga Spanyol. Valencia kini bertengger di peringkat tiga dengan koleksi 27 angka atau terpaut satu angka dari Barca.

Valencia membuka keunggulannya setelah pertandingan berjalan 21 menit. Sodoran bola dari Jeremy Mathieu berhasil dituntaskan dengan sempurna oleh Jonas. Bola yang tak terlalu keras itu mengalir ke sudut gawang yang tak bisa dihalau oleh kiper tuan rumah. 

Setelah tertinggal, anak asuh Jose Ramon Sandoval berupaya untuk bisa membalas gol. Di menit ke-40, Rayo sempat memberikan ancaman serius. Tetapi tendangan bebas yang dilesakkan Jose Movilla itu masih bisa ditepis oleh kiper Diego Alves.

Penyelamatan gemilang lainnya dari kiper asal Brasil itu juga kembali ditunjukkan ketika laga bari memulai babak kedua. Ketika itu sundulan kepala dari Andrija Delibasic masih bisa diantisipasi dengan baik oleh Alves.

Di tengah usaha Rayo yang ingin mendapatkan gol balasan, Valencia berhasil memanfaatkan celah lewat serangan balik. Di menit ke-57, Valencia berhasil menggenapkan keunggulannya melalui Costa usai menerima umpan dari Sofiane Feghouli. 

Kebobolan untuk kali kedua ini membuat kecewa publik tuan rumah. Tapi para pemain Rayo tak pernah henti menggempur. Alhasil, usaha itu mampu juga membuahkan gol lewat gol yang dicetak oleh Tamudo. Sayangnya, gol balasan ini hanya bisa tercipta satu saja. Hingga pertandingan berakhir, skor 2-1 buat Valencia tetap tidak berubah. (goal)

Tidak ada komentar: