Valencia Indonesia

Selamat datang di fanweb Valencia Indonesia!
(Silahkan ketik Ctrl+D terlebih dahulu untuk bookmark halaman ini)
Website ini dibuat untuk para
Valencianista di Indonesia, berisikan berita-berita terbaru seputar klub Valencia CF serta sebagai ajang diskusi dan kumpul bersama bagi Valencianista di Indonesia.
Amunt Valencia!

Follow

Like Button

Rabu, 17 November 2010

Valencia Anggap Villarreal Rival Terberat

Sekretaris teknik Valencia Braulio Vazquez menilai laga melawan Villarreal pada akhir pekan ini di El Madrigal sangat penting, karena akan menentukan nasib Los Chelolos ke Liga Champions musim mendatang.

Valencia saat ini tertinggal tiga poin dari Villarreal di klasemen sementara. Laga tandang menghadapi Villarreal tidak mudah, karena tim Kapal Selam Kuning memiliki rekor bagus bila tampil di kandang sendiri.

“Kami akan bertanding melawan rival utama, yang mempunyai striker berkualitas pada diri Nilmar atau [Giuseppe] Rossi. Mereka sama baiknya seperti Santi Cazorla dan Borja Valero. Mereka punya skuad yang bagus. Tapi tekanan tidak di pihak kami,” ujar Vazquez kepada wartawan.

“Setiap tim punya kekuatan tersendiri, dan selalu berusaha untuk menang. Mereka tiga poin di depan kami. Tapi kami hanya peduli dengan bagaimana cara Valencia bermain.”

Vazquez juga menyebutkan kemenangan atas Getafe pada akhir pekan kemarin sangat vital, karena itu merupakan yang pertama dari lima pertandingan terakhir mereka.

“Tiga poin sangat penting untuk mengakhiri kemandulan kami. Itu bukan pertandingan yang spektakuler, melainkan kemenangan vital,” ucap Vazquez. (goal id)

Tidak ada komentar: