Valencia Indonesia

Selamat datang di fanweb Valencia Indonesia!
(Silahkan ketik Ctrl+D terlebih dahulu untuk bookmark halaman ini)
Website ini dibuat untuk para
Valencianista di Indonesia, berisikan berita-berita terbaru seputar klub Valencia CF serta sebagai ajang diskusi dan kumpul bersama bagi Valencianista di Indonesia.
Amunt Valencia!

Follow

Like Button

Sabtu, 29 Mei 2010

Herrero Resmi ke Deportivo La Coruña


sumber: loco4losche & elvalencianista

Perlu satu tahun bagi Deportivo La Coruña untuk mendapatkna pemain incarannya, dan mereka berhasil mendapatkannya kemarin. Melalui web resmi VCF, VCF dan Deportivo telah menyetujui peminjaman Michel musim depan, hanya tinggal tes medis saja.


Menghadapi situasi ekonomi yang sedang sulit, Valencia menegaskan sebelumnya jika ada pemain yang ingin dipinjam, VCF ingin mereka membayar 100% gaji pemain tersebut. Deportivo menyetujui hal ini dan akan membayar gaji Michel sebesar 600.000 euro per tahun.

Hal penting lainnya adalah biasanya ada klausul pembelian pemain diakhir kontrak terhadap pemain pinjaman. Pelatih Deportivo adalah penggemar berat pemain tengah kelahiran Valencia ini, tetapi Michel hanya akan bertahan semusim di Deportivo karena kedua belah pihak telah setuju tidak ada klausul tersebut dalam kontrak.

Michel menjelaskan kepada media tentang kepindahannya.

"Satu alasan mengapa saya ingin pergi ke Deportivo adalah ketertarikan mereka terhadap saya yang ditunjukkan oleh Lotina (pelatih Deportiva) yang telah berbicara empat mata dengan saya. Saya akan kembali. Niat saya adalah bermain sebentar disana dan akan kembali untuk membuktikan bahwa saya bisa menjadi pemain penting di Valencia. Saya ingin membuktikan bahwa saya adalah pemain kelas Primera Division. Tidak ada opsi pembelian saya. Saya memiliki kontrak yang panjang bersama Valencia dan saya akan kembali dalam satu tahun."

Satu hal lagi, tidak tercantum dalam perjanjian bahwa Michel tidak boleh bermain ketika melawan Los Che, jadi bisa saja Michel akan melawan klubnya sendiri di La Liga.

Tidak ada komentar: