Sang winger baru-baru ini resmi menjadi pemain Chelsea. Ketidakberadaan Mata sempat menjadi pertanyaan besar terkait kompetensi Valencia pada musim ini bersaing di La Liga spanyol.
Namun demikian, Parejo tetap optimistis timnya tidak bakal kehilangan sentuhan terbaiknya tanpa Mata sekalipun.
"Ia [Mata] telah meninggalkan klub, seperti yang dilakukan banyak pemain penting lainnya, namun tim ini tetap bisa maju memberikan hasil yang bagus," jelas Parejo seperti disitir Tribalfootball.
"Valencia sudah memperkuat skuad dengan baik di musim panas ini dan skuad yang ada sekarang siap untuk meneruskan perjuangan meraih tempat teratas," tandasnya. (goal id)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar