Valencia Indonesia

Selamat datang di fanweb Valencia Indonesia!
(Silahkan ketik Ctrl+D terlebih dahulu untuk bookmark halaman ini)
Website ini dibuat untuk para
Valencianista di Indonesia, berisikan berita-berita terbaru seputar klub Valencia CF serta sebagai ajang diskusi dan kumpul bersama bagi Valencianista di Indonesia.
Amunt Valencia!

Follow

Like Button

Rabu, 06 Oktober 2010

Berita Sekilas

Agen Juan Mata, yang juga Ayah Juan Mata (juga bernama Juan Mata) kembali bertemu dengan Presiden VCF Manuel LLorente untuk membahas kontrak baru bagi anaknya, Juan Mata. Masa depan bomber Juan Mata, sepertinya tetap berada di Valencia.

Valencia sudah menyiapkan proposal penawaran perpanjangan kontrak untuk Juan Mata. Pembicaraan akan berjalan dalam beberapa hari kedepan, demikian dikabarkan Super Deporte, Rabu (6/10/2010).
Pembicaraan kontrak pemain 22 tahun ini sebenarnya sudah diajukan sejak akhir musim lalu. Tapi, pembicaraan tertunda setelah manajemen El Che terlibat masalah finansial hingga harus menjual beberapa bintangnya.
Kini diharapkan Mata mau menandatangani perpanjangan kontrak selama lima musim di Mestalla. Kontrak Mata sendiri baru akan habis pada musim 2013. Mata akan diwakili oleh ayahnya, Juan Sr, sebagai manajer pribadinya.
Bila Juan Mata jadi menandatangani kontrak dengan Valencia, maka ini aka menggugurkan harapan Liverpool yang berniat menggaet bintang muda Spanyol tersebut. The Reds siap mengajukan tawaran pada Januari mendatang. (okezone)

Gelandang Mehmet Topal harus beristirahat selama dua pekan akibat menderita cedera engkel kanan.

Pemain Valencia berusia 24 tahun itu cedera saat sesi latihan Selasa (5/10) kemarin. Setelah menjalani pemeriksaan lanjutan, Topal dipastikan menderita cedera minor dan harus beristirahat selama dua pekan, demikian
As.

Akibatnya, Topal akan kehilangan bermain di satu pertandingan Los Ches karena pekan ini merupakan rehat internasional. Valencia saat ini memimpin klasemen sementara Primera Liga Spanyol. Tanggal 17 Oktober mendatang, mereka akan menghadapi juara bertahan Barcelona di Camp Nou.(
goal)
Nasib Sunny sungguh malang, setelah tidak diterima menjadi pemain pinjaman Blackpool, menolak untuk dipinjamakan ke Alcoyano, dan dipisahkan dari klub inti saat sesi latihan. Sunny tidak bisa bermain bersama timnas Nigeria karena Nigeria masih bermasalah dengan FIFA.




Pemain tim reserve Valancia,Isco (18), kembali dipanggil ke tim inti Valencia untuk latihan bersama, Isco sukses sebagai playmaker tim Valencia Mestalla di Divisi Tercera dan menempatkan VCF Mestalla di posisi 4 besar (dari 18 klub).

(Loco4losche)

Tidak ada komentar: