Full-back Valencia Jeremy Mathieu masih menyimpan setitik asa terkait dirinya dipanggil Laurent Blanc untuk bertugas internasional memperkuat timnas Prancis.
Pemain berusia 26 tahun ini sejauh ini terus menampilkan kegemilangan bersama Los Che, namun Blanc tak kunjung meliriknya. Bahkan di laga kualifikasi Piala Eropa 2012 saat tim Ayam Jantan bentrok dengan Rumania dan Luxembourg, dirinya tak diikutsertakan Blanc.
Meski demikian, Mathieu tetap optimistis dengan karir internasionalnya dan percaya akan kapabilitasnya, cepat atau lambat bakal mengenakan seragam negara kelahirannya itu.
"Sepanjang hidup saya, saya tak henti-hentinya memikirkan tentang Les Blues. Saya pemain yang penuh hasrat dan saya tak ingin menuntaskan karir tanpa membela warna kebanggaan negara saya. Sungguh adalah kekecawaan yang luar biasa andai hal ini tak bisa diwujudkan," papar Mathieu kepada France Football.
"Saya datang ke Valencia dan terus meningkatkan level bermain saya dalam setiap kondisi, jadi kenapa tidak mungkin saya dipanggil oleh sang pelatih."
"Kalau boleh mengatakan, jujur saya kecewa kenapa Laurent Blanc tidak menyertakan saya di laga menghadapi Rumania dan Luxembourg." (Goal Id)
"Prancis sejatinya sedang dalam tahap pembenahan, dan saya rasa saya bisa memberikan kemampuan saya. Yah saya yakin," tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar